Usulan Pada Musrenbang Kelurahan Tahun 2025, Wilayah RW 07 Boponter Masih Prioritaskan Drainase




DEPOK -||

Ketua RW 07, Bojong Pondok Terong (Boponter), M. Tahrir Hadi, ketika dikonfirmasi via WA, Kamis (13/3-2025), terkait rencana penggunaan dana operasional berbasis RW, menuturkan bahwa penggunaannya harus dilakukan berdasarkan usulan lewat mekanisme yang telah di atur melalui rembuk RW. 


Ketua RW yang dikenal ramah itu menjelaskan, untuk pelaksanaan program dana operasional berbasis RW diwilayahnya telah diajukan dengan melengkapi 12 proposal. 


"Adapun kegiatan yang menjadi usulan di wilayah RW 07 untuk tahun ini, masih lebih memprioritaskan pada pembangunan drainase," ungkapnya. 


Untuk kegiatan dan titik lokasi, serta rincian jumlah dananya antara lain, yakni:


- 1. Pembangunan Drainase Lingkungan (Precast U Ditch 30 x 30) di Jl. Belimbing  RT. 001/007 Rp. 1.065.000 40 Rp.42.600.000

2. Pembangunan Drainase Lingkungan (Precast U Ditch 30 x 30) di Jl. Paud Tsabita RT. 003/007 Rp. 1.065.000 40 Rp.42.600.000

3. Pembangunan Drainase Lingkungan (Precast U Ditch 30 x 30) di Jl. Mushola Attoyibah 1  RT. 004/007 Rp. 1.065.000 40 Rp.42.600.000,-

4. Pembangunan Drainase Lingkungan (Precast U Ditch 30 x 30) di Jl. Rawa Indah RT. 005/007 Rp. 1.065.000 40 Rp.42.600.000,-

5. Pembangunan Drainase Lingkungan (Precast U Ditch 30 x 30) di Jl. Gg. Buntu RT. 006/007 Rp. 1.065.000 36 38.340.000,-


"Jadi kesemua usulan itu, adalah berdasarkan dari hasil rembuk RW yang dihadiri oleh seluruh stakeholder," pungkas Ketua RW yang disampaikan via WA chatting. (FC-Goest)

Lebih baru Lebih lama