Kapolsek Keluang Sambangi Keluarga Korban Penusukan, Sampaikan Belasungkawa dan Bantuan Kemanusiaan



Keluang, Musi Banyuasin – Kepala Kepolisian Sektor Keluang, Iptu Alvin Adam Armita, bersama jajaran anggotanya menunjukkan empati dan kepedulian dengan menyambangi kediaman keluarga FKI (26), korban penusukan oleh pelaku tak dikenal yang terjadi pada Jumat pagi (02/05/2025).


Kunjungan tersebut dilakukan usai salat Jumat sebagai bentuk dukungan moril dan emosional kepada keluarga yang tengah berduka. Dalam kesempatan itu, Iptu Alvin menyampaikan secara langsung ucapan belasungkawa, sekaligus menyerahkan bantuan berupa bahan kebutuhan pokok.


"Kami hadir untuk menjalin silaturahmi dan menyampaikan duka cita mendalam dari Kapolres Muba, AKBP God P. Sinaga, S.H., S.I.K., M.H.," ujar Iptu Alvin di lokasi.


Ia juga menegaskan bahwa pihak kepolisian saat ini tengah bekerja keras untuk mengungkap identitas serta mengejar pelaku penusukan. "Kami ingin menunjukkan bahwa kepolisian hadir dan serius menangani kasus ini. Tim kami terus melakukan penyelidikan secara intensif," tambahnya.


Ayah korban turut menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian yang diberikan pihak kepolisian.


“Kami sangat berduka atas kepergian anak kami, namun kami juga berterima kasih atas perhatian dari pihak kepolisian. Semoga pelakunya segera tertangkap dan dihukum seadil-adilnya,” tuturnya dengan mata berkaca-kaca.


Kunjungan ini menjadi wujud nyata kehadiran negara dalam mendampingi warganya yang tengah mengalami musibah, serta komitmen aparat dalam mengusut tuntas kasus kekerasan yang meresahkan masyarakat.


(Rilis Team)

Lebih baru Lebih lama