KRI Bima Suci Lanjutkan Etape Kelima Menuju Muara Brunei Darussalam







Minggu, 31 Agustus 2025


JurnalinvestigasiMabes.com|| SATTAHIP, Thailand – Kapal layar latih tiang tinggi KRI Bima Suci yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Muhibah Diplomasi Duta Bangsa dan Latihan Kartika Jala Krida (KJK) 2025, resmi melanjutkan etape kelima pelayaran menuju Muara Brunei Darussalam, Sabtu (30/08).


Pelepasan keberangkatan kapal kebanggaan TNI Angkatan Laut tersebut dihadiri oleh Atase Pertahanan Laut (Athal) Kolonel Laut (S) Rony Mirza di Pelabuhan Sattahip, Thailand.


Selain membawa personel TNI AL, KRI Bima Suci juga mengangkut Taruna/Taruni Akademi TNI Angkatan Laut (AAL) Angkatan ke-72 Korps Pelaut yang tengah melaksanakan latihan praktek pelayaran.


Selanjutnya, KRI Bima Suci akan melanjutkan rute pelayaran menuju Muara Brunei Darussalam – Tarakan – Makassar, sebelum akhirnya kembali ke Pangkalan Jakarta.


Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali dalam berbagai kesempatan menegaskan, pendidikan dan latihan merupakan bagian penting dalam membangun sumber daya manusia TNI AL yang profesional, tangguh, dan modern.




#Mabes TNI AL 

#TNI

#TNIPRIMA

#KRI

# NKRI HARGA MATI

Lebih baru Lebih lama